Jumat, 18 Desember 2020

Fokus Pembelajaran Biologi Kelas 10

Fokus Pembelajaran Biologi Kelas 10 atau kelas 1 SMA/MA meliputi :

BAB 1.  Asal-usul kehidupan: 

Memahami teori asal-usul kehidupan dan konsep evolusi

1. Siswa memahami teori asal-usul kehidupan dan evolusi, yaitu teori abiogenesis (generatio spontanea) dan biogenesis serta teori evolusi yang dikembangkan oleh Charles Darwin dan Jean Baptiste Lamarck, serta konsep spesiasi, adaptasi makhluk hidup, dan distribusi makhluk hidup di bumi. 

2. Siswa diberikan contoh percobaan sederhana yg dilakukan oleh Fransesco Redi untuk membuktikan bahwa kehidupan berasal dari makhluk hidup lain dan  bukan dari benda mati, yaitu dengan mengamati 2 toples yang di dalamnya diletakkan daging dimana salah satu toples ditutup dan toples lainnya dibiarkan terbuka. 

3. Siswa juga dapat memahami teori evolusi dengan melakukan pengamatan keanekaragaman spesies akibat proses spesiasi dan adaptasi di lingkungannya di kebun binatang atau kebun raya, dan melalui media tulis, virtual, atau elektronik, seperti situs di internet, video, atau jurnal. 

BAB 2.  Keanekaragaman hayati dan konservasi: 

Mengamati dan memahami keanekaragaman hayati dan konservasi

1. Siswa mengamati keanekaragaman hayati dan memahami pelaksanaan kegiatan konservasinya terhadap Megabiodiversitas yang dimiliki Indonesia, baik di daratan seperti hutan, kebun, sawah dan juga perairan seperti laut, sungai dan danau. 

2. Siswa melakukan pengamatan biodiversitas di salah satu lokasi seperti sawah atau danau dan memberikan ide-ide konservasi apa yang perlu dilakukan. Alternative lain jika kunjungan lapang tidak dapat dilakukan maka dapat menggunakan situs di internet, video atau jurnal untuk memahami konsep keanekaragaman hayati dan konservasi.

BAB 3.  Metoda Ilmiah: 

Memahami konsep metode ilmiah dan melaksanakan penelitian sederhana

1. Siswa memahami metode ilmiah dan melaksanakan penelitian sederhana secara kolaboratif dalam pemecahan masalah topik-topik biologi dengan metode ilmiah dan pengelolaan keselamatan kerja di laboratorium biologi, serta pembuatan laporan kegiatan/penelitian dengan penggunaan bahasa ilmiah dan teknologi digital. Topik penelitian dapat dipilih dari masalah yg terjadi di daerah sekitar sekolah atau isu nasional yang sedang berkembang, seperti pandemic, masalah sampah atau pemanfaatan sumber alam untuk pangan, kesehatan, lingkungan, pertanian, atau energi terbarukan. 

2. Siswa menghasilkan gagasan, cara atau karya inovatif dengan memanfaatkan sumber daya yang tersedia untuk menyelesaikan masalah.

BAB 4.  Interaksi dan adaptasi makhluk hidup dalam ekosistem: Mengamati dan memahami fenomena Biologi melalui konsep interaksi dan adaptasi makhluk hidup dalam ekosistem

Siswa melakukan pengamatan fenomena biologi di lingkungan sekitar dan dengan memperhatikan dan memahami interaksi antar makhluk hidup dan lingkungannya, interaksi dalam ekosistem, dan adaptasi, misalnya dengan mengamati ekosistem di kebun sekolah lalu menjelaskan interaksi dan adaptasi yang terjadi pada makhluk hidup dan lingkungan abiotiknya.

Sasaran Kompetensi yang Diharapkan
Siswa menunjukkan ketakwaan pada Tuhan YME dan berakhlak mulia
Siswa menunjukkan rasa cinta tanah air, bangsa dan negara pada siswa. Selain itu siswa juga memiliki pemahaman, kepedulian, dan kesadaran melestarikan lingkungan alam dan social dan rasa tanggungjawab untuk menjaga megabiodiversitas Indonesia
Siswa menunjukkan kreatifitas dan inovasi untuk melaksanakan percobaan sederhana di bidang biologi, dan mampu mengkomunikasikannya di depan kelas melalui presentasi hasil penelitiannya dan dalam pembuatan laporan penelitian, baik menggunakan Bahasa Indonesia maupun Bahasa Inggris


Demikian tadi fokus pembelajaran biologi untuk siswa kelas 10 SMA/MA, sebagai panduan para guru biologi dalam menyusun rencana pembelajaran pada kurikulum sekolah tahun 2021.

semoga bermanfaat..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar